
BANTAENG, MELEKNEWS — Dua Fraksi di DPRD Bantaeng, yakni, Fraksi PAN dan KDNI, ditinggalkan anggotanya. Fraksi PAN sebagai fraksi utuh, beranggotakan enam orang, empat dari PAN, dua dari Partai Nasdem.
Sementara Fraksi KDNI (Karya Demokrasi Nurani Indonesia) yang awal pembentukannya merupakan gabungan dari empat partai, yakni, Gerindra, Golkar, Demokrat, Hanura, juga ditinggal pergi oleh tiga anggotanya, yakni, dua dari demokrat dan satu dari Hanura.
Terkait perubahan struktur Fraksi di DPRD Bantaeng, tidak satupun yang mau berkomentar.
Mulai dari Ketua DPRD Hamsyah Ahmad, Sekretaris DPD PAN yang juga Wakil Ketua DPRD H Irianto, Ketua Fraksi KDNI Didik Sugiharto yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Bantaeng, Ketua DPC Partai Demokrat Herlina Aris, yang dikonfirmasi, Rabu (8/2), memilih bungkam.
Informasi yang dihimpun di DPRD Bantaeng, menyebutkan, perpindahan anggota dewan ke fraksi lain ini, dikarenakan ketidak nyamanan mereka dengan fraksi lamanya. “Saya dengar-dengar, mereka tidak nyaman di fraksi yang selama ini ditempati berkiprah”, ujarnya.
Lima anggota dewan dari dua Fraksi tersebut, memilih bergabung dengan Fraksi PKB. Hal ini dibenarkan Ketua Fraksi PKB, Andi Nuhayati.
Kelimanya adalah, H Budi Santoso dan HM Yusuf (Nasdem), Adhityawan Said (Hanura), Herlina Aris dan Ahmad Yani (Demokrat).
