Ketua TP PKK Bantaeng Serahkan 500 Paket Ikan untuk Korban Banjir

Kamis, 18 Juni 2020 | 2:19 WITA

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia

Bantaeng, MELEKNEWS — Kementerian Kelautan dan Perikanan melirik Bantaeng sebagai salah satu daerah yang memproduksi program Gemarikan. Pihak karena dianggap daerah ini berpotensi menghasilkan produk olahan lokal.

Kasubid Pemetaan akses pasar dalam negeri, KKP, Harun AS mengatakan, sebagai mitra kerja komisi IV DPR RI, Kementerian Kelautan dan Perikanan terus mendorong upaya produksi masyarakat setempat. Tentu saja, produksi nelayan itu harus sesuau dengan persyaratan mengenai kelayakan.

“Semua yang layak akan kita prioritaskan,” jelas dia.

Dia mengaku, anggota komisi IV DPR RI, Azikin Solthan selalu mengajak Kementerian KKP untuk mendorong peningkatan produksi ikan dari Sulawesi Selatan. Oleh karena itu, sebagai mitra kerja, Komisi IV juga ikut melakukan sosialisasi program Gemarikan.

“Kita senantiasa mewujudkan program Gemarikan yang terstruktur,” jelas dia.

Kementerian KKP juga mengarahkan program Gemarikan ini untuk korban banjir di Bantaeng. Dia menyebut, program Gemarikan ini memang kerap dijadikan sebagai salah satu program mitigasi bencana.

Sekedar diketahui, kementerian KKP memberikan bantuan 500 paket ikan kepada warga yang terdampak banjir di Kabupaten yang difasilitasi oleh anggota DPR RI, Azikin Solthan.

Bantuan ini diserahkan oleh ketua TP PKK Bantaeng, Sri Dewi Yanti dan Sekda Bantaeng, Abdul Wahab.

Anggota DPRD Bantaeng, Misbahuddin Basri mengatakan, Bantaeng adalah salah satu daerah yang berpotensi untuk pengelolaan ikan. Daerah ini memiliki bentangan laut yang cukup panjang. Dia sangat berharap, pihak Kementerian Kelautan ikut memberikan bantuan guna peningkatan produksi hasil laut di Bantaeng.

“Saya yakin, jika Bantaeng ini disentuh pemerintah pusat, maka daerah ini bisa meningkatkan produksinya,” jelas dia.(Agun)