BANTAENG, MELEKNEWS.ID- Kapolres Bantaeng, AKBP E. Jacky T. Umbu Kaledi mengunjungi Kantor Subdenpom XIV/1-2 Bantaeng untuk melakukan silaturahim. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jum’at (12/1/2024).
Kunjungan pertama yang dilakukan oleh AKBP E. Jacky T. Umbu Kaledi selama menjabat Kapolres Bantaeng ini dampingi Kasat Lantas Polres Bantaeng disambut hangat oleh Kasubdenpom, Kapten Cpm Abraham Latuihamallo.
Kapolres mengatakan kalau kunjungan ini dilakukan dalam rangka memperkenalkan diri sebagai orang baru.
Sekaligus meminta dukungan serta kerja sama dalam pelaksanaan tugas menjaga kondisifitas di wilayah kabupaten Bantaeng.
“Sebagai orang baru tentunya kami memperkenalkan diri. Kami mohon dukungan dan kerja samanya” tuturnya.
“Semoga silaturahmi dan sinergitas yang sudah baik antara Polres, TNI dan Pemerintah Daerah Bantaeng serta para Tokoh terus terjaga,” lanjutnya.
Kunjungan ini untuk memupuk dan memperkuat silaturahmi serta sinergitas TNI – Polri dan Pemerintah Daerah di wilayah Kabupaten Bantaeng.