Wabup Tegaskan Perencanaan Berbasis Data

Jumat, 5 Februari 2021 | 20:37 WITA
Penulis :
H. Sahabuddin Salam, Wakil Bupati Bantaeng
H. Sahabuddin Salam, Wakil Bupati Bantaeng

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia

BANTAENG, MELEKNEWS — Wakil Bupati Bantaeng, H Sahabuddin Salam, menegaskan agar semua kegiatan yang disusun setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD), harus berbasis data. “Saya berharap, tidak ada lagi perangkat daerah yang membuat kegiatan tanpa berdasarkan data yang akurat”, katanya.

Hal tersebut diungkapkan dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tingkat Kecamatan, Jum’at (5/2/2021), di Balai Kartini, Bantaeng.

Wabup menginginkan program pembangunan dirancang secara terarah dan terukur, agar capaiannya benar-benar maksimal dan manfaatnya dinikmati oleh masyarakat.